Minggu, 05 Februari 2012

ketika langit tak menjawab

aku menangis di bawah rintihan mentari
saat tawa menyapu sekitar
saat dunia berjalan sebagai mana mestinya
hanya aku
menari dalam alunan siluet
mengalun membuatku bingung dalam sendu
kau terlalu bahagia dengan lantunan melodi jingga
aku di sisimu
lihatkah engkau wahai langit
aku bukanlah sesosok manusia ternyata
hanya se onggok awan
yang di terbangkan
di ombang ambingkan
di telantarkan dalam gelombang cinta

6 januari 2012
13:58
perpustakaan UNAND lantai 1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar